MILZERU – Buat kalian para pecinta drama korea pasti sudah gak sabar, menanti daftar drama apa aja yang akan tayang tahun ini kan Gengs. Tentunya gak hanya diisi deretan drama percintaan tetapi beberapa genre pun juga masuk di deretan drama yang akan tayang nanti, dan di antaranya ada drama Oh! Master hingga Snowdrop yang dibintangi Jisoo BLACKPINK.
Kita langsung aja berikut deretan drama korea yang siap tayang di tahun 2021:
1. She Would Never Know
Awal tahun, televisi kabel JTBC menggandeng Rowoon SF9 untuk membintangi drama berjudul She Would Never Know.
Drama yang diadaptasi dari webtoon ini menceritakan kisah cinta Yoon Song-ah (diperankan oleh Won Ji-ah) dan rekan kerja juniornya Chae Yun-seung (diperankan Rowoon), yang bekerja di tim pemasaran brand kosmetik.
Drama yang kental dengan kisah cinta noona-dongsaeng alias kisah cinta antara wanita yang umurnya lebih tua dan pria yang lebih muda ini akan tayang pada Senin-Selasa mulai 18 Januari 2021.Selain Rowoon, drama ini juga didukung Won Ji-ah, Lee Hyun-wook dan Lee Joo-bin.
2. Vincenzo
Aktor Song Joong Ki siap menjadi mafia dalam drama Vincenzo. Drama ini bercerita tentang pengacara dari Italia dan seorang penasehat mafia bernama Vincenzo Cassano.
Sejak usia muda ia telah diadopsi sebuah keluarga di Italia. Namun suatu hari, setelah terjadi perselisihan dengan pengacara Hong Cha-young, Vincenzo memutuskan kembali ke tempat asalnya, Korea.
Selain Song Joong-ki, Jeon Yeo-bin, dan Taecyeon drama ini juga dibintangi Yang Kyung-won, Kim Yeo-jin, dan Kwak Dong-yeon. Vincenzo dijadwalkan tayang perdana pada 20 Februari-25 April 2021 di saluran TvN.
3. Sisyphus: The Myth
Drama Korea yang ceritanya romantis dan penuh intrik tersaji dalam Sisyphus: The Myth. Drama ini bercerita tentang seorang insinyur jenius dan co-founder dari perusahaan teknik ternama, Han Tae-sul.
Suatu hari, Tae-sul menemukan rahasia tersembunyi mengenai kematian saudaranya yang mendadak. Ia memutuskan untuk mencari tahu kebenaran ini lebih lanjut. Saat itulah ia bertemu dengan Seo-hae, seorang wanita yang akan menemani dan melindungi Tae-sul dalam perjalanannya yang berbahaya.
Drama yang disutradarai oleh Jin Hyeok ini juga menghadirkan sederet artis ternama sebagai pemeran utama, yakni Cho Seung Woo, Park Shin Hye, dan Sung Dong Il. Drama ini akan tayang perdana pada Februari 2021 di saluran JTBC.
4. Mouse
Lama tidak muncul di publik, aktor Lee Seung-gi membintangi salah satu drama terbaru di 2021 berjudul Mouse. Drama ini menceritakan tentang Jung Bae-rum, seorang polisi junior yang harus berhadapan dengan psikopat. Sejak saat itu, kehidupan Ba Reum pun berubah total.
Drama ini banyak menghadirkan deretan aksi menantang berbalut kisah cinta yang romantis. Nantinya drama ini akan tayang pada Maret 2021 di saluran tvN.
5. Oh! Master
Serial Oh! Master mengusung genre komedi romantis yang berkisah tentang Han Bi-soo (Lee Min-ki), seorang penulis skenario drama thriller yang 'memilih untuk tidak' berpacaran.
Ia kemudian bertemu Oh Ju-in (Nana), artis berjuluk ratu drama komedi romantis yang 'tidak bisa' berpacaran. Kedua orang ini malah hidup bersama dan di sinilah kekacauan itu muncul.
Oh! Master Rencananya akan tayang di saluran MBC pada Maret 2021
6. Snowdrop
Drama Korea yang mengusung situasi dan kehidupan orang Korea di zaman dahulu hadir dalam drama Snowdrop. Drama ini bercerita tentang kisah cinta mahasiswa laki-laki yang tiba-tiba berada di asrama wanita di Universitas Wanita Hosu.
Selain Jisoo BLACKPINK dan Kim Hye Yoon, drama ini juga akan menampilkan Jung Hae-in, Jang Seung-jo, Yoon Se-ah, dan Jung Yoo-jin. Snowdrop akan tayang pada Mei 2021 di saluran JTBC.
7. Hospital Playlist 2
Setelah berhasil menggaet jutaan penonton di musim sebelumnya, cerita tentang lima dokter yang telah berteman sejak sekolah kedokteran dalam serial Hospital Playlist akan berlanjut ke musim kedua.
Musim kedua akan lebih banyak mengungkap hal-hal yang belum terjawab di season sebelumnya termasuk tentang pergulatan karir, ambisi dan cinta kelima pemain utama. Selain menampilkan aksi sejumlah pemain lama, konsep band mahasiswa kedokteran pun akan kembali.
Hospital Playlist Season 2 akan tayang perdana pada Juni 2021 di Netflix.