MILZERU – Akhirnya resmi dirilis, film Justice League Snyder's Cut siap tayang pada 18 Maret 2021. Dan bisa ditonton melalui layanan streaming HBO GO untuk kawasan Asia.

Sebagaimana siaran pers HBO kepada CNNIndonesia.com, perilisan ini mencakup negara Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Vietnam, Hong Kong, dan Taiwan. Kabarnya film ini akan tayang bersamaan dengan waktu perilisan di Amerika Serikat.

Dan kabar bahagianya gengs, film Justice League Snyder's Cut ini akan berdurasi selama empat jam dan tak akan jadi serial, hal tersebut sudah dikonfirmasi oleh sutradara Zack Synder melalui akun social media vero beberapa pecan lalu.

Selain itu, Synder juga turut membagikan kabar baik melalui akun twitternya @zacksynder, dengan membagikan tiga unggahan, yang pertama cuitan dengan gambar kuburan rusak yang diatasnya ada symbol yang merupakan symbol dari justice league, gambar kedua merupakan gambar bendera justice league yang robek, dan gambar yang ketiga merupakan gambar tabung film dengan tanggal 3.18.21.

Meamang untuk durasinya Justice League Snyder's Cut ini bisa dibilang jauh lebih lama ketimbang justice league versi regular yang berdurasi 120 menit. Dan juga lebih lama jika dibandingkan dengan justice league versi extended cut yang hanya sedikit lebih lama ketimbang versi regular.

Faktanya juga adalah, Justice League Snyder's Cut ini masuk dalam kategori film ‘Director’s cut’, sebuah film yang secara khusus digarap sebagaimana dengan keinginan sutradara yang menggarap film tersebut. Kata cut sendiri artinya merupakan suatu proses penyuntingan atau pemotongan adegan yang biasa dilakukan dalam pembuatan film.

Tentunya film ini telah memakan banyak biaya, sekitar 30 juta AS ( Sekitar Rp. 420 milliar ). Dan pastinya akan memberi banyak kejutan kepada penggemar film superhero. yuk saksikan trailernya dibawah ini!