MILZERU –  Film The Green Knight merupakan film tentang petualangan fantasi, dengan bumbu horor drama. Film ini akan diperankan oleh Alicia Vikander, Joel Edgarton, Sarita Choudhury, Sean Harris, Kate Dickie, Barry Keoghan, Ralph Ineson, hingga Dev Patel.

Nah, tokoh utama dalam film adalah Ralph Ineson. Ralph Ineson akan memerankan makhluk aneh bertubuh warna hijau. Ralph Ineson akan diserang oleh Dev Patel. Dev Patel ini akan menampilkan karakter Sir Gawain. 

Nah, bagaimana sih ceritanya? Yuk, temukan di bawah ini.

Sinopsis 

The Green Knight adalah film dengan latar abad pertengahan, di mana diangkat dari kisah legenda Arthurian. Di film ini, akan lebih menceritakan tentang kisah Sir Gawain. Dia adalah keponakan dari Raja Arthur yang dikenal memiliki kepribadian yang keras kepala dan sangat ceroboh. 

Alurnya, karakter Sir Gawain akan ditampilkan sebagai sosok pemberani dengan niat untuk melawan Green Knight. Green Knight ini dikenal sebagai sosok makhluk asing raksasa mengerikan, di mana seluruh tubuhnya berwarna hijauh. 

Fokus utama Sir Gawain untuk melawan Green Knight adalah untuk menarik simpatik keluarga dan kerajaan. Tak hanya itu, ia juga harus menampilkan dan membuktikan nilai dari kemampuan dirinya. 

Ketika Sir Gawain mengalahkan Green Knight, kemampuannya akan diakui seluruh kerajaan dan derajat akan naik di mata keluarga. 

Nah film ini, akan siap tayang pada 30 Juli 2021. Tonton teasernya di bawah ini