MILZERU – Film yang diangkat dari kisah nyata mengenai salah satu pertempuran besar yang menjadi titik balik dan mengubah jalan Perang Dunia ke II, akhirnya rilis pada Jumat 8 November 2019 di bioskop Indonesia. Midway, film mengenai pertempuran pada masa Perang Dunia II mengisahkan serangan Jepang terhadap Pearl Harbour yang menjadi bencana besar bagi Amerika Serikat. Serangan yang menimbulkan banyak korban berjatuhan ini mengakibatkan luka mendalam bagi Amerika Serikat dan juga para tentaranya.
Luka dari serangan Pearl Harbour belum sembuh, kemudian Amerika Serikat diterpa isu bahwa Jepang akan melakukan penyerangan skala besar dengan target Midway. Kala itu, kondisi militer AS kalah secara jumlah. Hal tersebut diperparah dengan konflik di Washington DC sebagai pemegang kendali arah gerak perang.
Meski dihadapkan dengan berbagai kesulitan namun para tentara harus bergerak cepat untuk menghindari kekalahan besar yang mungkin akan mereka dapatkan.
Film ini bisa menjadi bahan pembelajaran untuk mengetahui kisah sejarah yang benar-benar menampilkan kejadian yang sebenarnya. Dengan menonton Midway, penonton bisa mengetahui kisah yang mungkin belum pernah kita temukan dalam buku sejarah. Film ini juga menampilkan bahwa keberanian diperlukan untuk membantu siapapun dalam meraih keberhasilan meskipun dalam situasi tersulit.
Midway menampilkan adegan ledakan dan tembakan yang terasa nyata, buat kamu penyuka film action, gak ada salahnya untuk nonton film ini. Penampilan para aktor yang menggunakan kostum dengan gaya vintage membawa kita merasakan suasana 1940-an.
Keberadaan Nick Jonas dalam Midway pun menjadi salah satu daya tarik tersendiri. Ia berperan sebagai teknisi pesawat yang tidak mudah takut. Keberaniannya dalam menghadapi apapun patut diacungi jempol apa lagi saat menghadapi situasi yang mengancam keselamatan jiwanya.
Sayangnya, dalam film ini ada beberapa karakter yang tidak dilengkapi dengan latar belakang yang jelas. Banyaknya bintang film kelas atas seolah menjadikan sang penulis kesulitan mengembangkan cerita para karakternya. Selain itu, dialog pada Midway tampak tidak menggambarkan gaya komunikasi tahun 1940-an.
Film yang berdurasi 138 menit ini disutradarai oleh Roland Emmerich dan berada dalam naungan studio produksi Summit Entertainment. Para aktor yang ikut meramaikan film ini diantaranya Ed Skrein, Patrick Wilson, Luke Evans, Aaron Eckhart, Nick Jonas, Mandy Moore, Dennis Quaid, Woody Harrelson, Etsushi Toyokawa, dan Jun Kunimura.