MILZERU – Lens Cinema merupakan rumah produksi terbaru yang merilis film perdana mereka “Nikah Yuk!” yang tayang pada 6 Februari 2020 lalu. Film yang bergenre romantis dan komedi ini dibintangi oleh Yuki Kato dan Marcell Darwin sebagai pemeran utamanya, selain itu menghadirkan beberapa pemain yang turut berpartisipasi dalam film ini, seperti Roy Marten, Ivanka Suwandi, Aliyah Faizah, Dwi Akraniza Aprilia, Jessica Veranda, , Ike Muti, Agung Sadana, Kevin Bzezovsky Taroreh, Messi Gusti, Ananta Rispo, dan Fico Fachriza.
Film perdana karya Adhe Dharmastriya bukan hanya tentang cinta, namun cerita film ini sangat melekat dengan kehidupan sehari-hari. Film ini menggambarkan sosok Arya (Marcell Darwin) yang bimbang karena adanya dorongan orang tua yang memaksanya untuk segera menikah, sementara di satu sisi lainnya, Ia masih fokus mengejar karier sebagai Fotografer dan Ia pun memiliki pacar bernama Neyna (Aliyah Faizah) dan harus mempertahankan hubungan dengan pacar pilihannya, kemudian barulah Ia dapat meyakinkan pacar idamannya untuk mau menuju tahap serius yaitu tahap pernikahan.
Semua bermula saat kedua orangtua Arya menikah di usia yang tak muda lagi. Setiap kali mengantar anaknya ke sekolah, orangtua Arya selalu dianggap kakek dan nenek Arya. Mempunyai pengalaman buruk tentang menikah telat, itulah alasan dibalik orangtua Arya meminta Ia agar segera menikah di usia muda.
Hingga suatu hari Arya dipertemukan tanpa sengaja dengan Lia (Yuki Kato) yang merupakan seorang Komikus dan teman di masa kecilnya. Dalam pertemuannya inilah yang membawa Arya jatuh ke dalam drama kehidupan baru dan patah hati secara bersamaan. Berada dalam arahan Adhe Dharmastriya sebagai sutradara dan Andri Cahyadi yang membantu penulisan naskah telah berhasil “mengelabui” penonton. Bahkan, mereka berdua bisa bikin penonton terharu, baper, sekaligus tertawa dengan sajian-sajian drama komedi yang ada di film ini.
Secara keseluruhan film “Nikah Yuk!” disajikan dengan alur cerita yang ringan dan padat, dari segi chemistry antara pemain pun sangat natural dan memberikan warna warni dalam penyampaian ekspresi di setiap adegan sehingga membuat semua karakter tampil bersinar di tiap adegan dan memberikan kesan yang sangat mempesona.
Terlepas dari semua itu, film “Nikah Yuk!” dapat menghibur kalian dari awal sampai akhir karena alur yang dimainkan cukup memainkan emosi penonton. Memang film ini diangkat dari kisah kehidupan sehari-hari, tapi memiliki akhir cerita yang berbeda daripada umumnya, terutama bagi penggemar film bergenre komedi. Selain itu, Film “Nikah Yuk!” juga memberikan pesan moral yang dapat dipetik, seperti tetap semangat untuk bangkit dari keterpurukan dalam kesedihan dan pelajaran hidup.