MILZERU – Film Buku Harianku menceritakan tentang seorang anak perempuan berusia 8 tahun yang memiliki sifat ceria, kritis, dan keras kepala, bernama Kila yang senang mencurahkan isi hati dengan menulis di buku harian.
Film ini berisi tentang persahabatan, keberanian, tanggung jawab, serta cinta terhadap keluarga dan tanah air yang tidak hanya diperuntukkan bagi anak-anak, tapi juga seluruh usia sehingga bisa menjadi tontonan bagi keluarga Indonesia.
Suatu hari, Kila sekeluarga berencana untuk liburan. Namun sayangnya, rencana itu berubah. Kila dititipkan oleh ibunya sementara, sekaligus untuk mengisi liburan ke rumah kakeknya, Prapto, di Desa Goalpara, Sukabumi. Hal itu membuat hubungan Kila dan orangtuanya renggang. Terlebih kakeknya tidak terlalu suka dengan anak kecil. Ia menganggap anak kecil sebagai pengganggu.
Di desa yang asri tersebut Kila bertemu kembali dengan kawan lamanya, Rintik, yang di jaga oleh ibunya karena menyandang disabilitas. Bersama Rintik dan Kakek Prapto, Kila merasakan liburan yang sangat seru dan menyenangkan sekaligus mendebarkan.
Dari awal, Kila dan kakeknya memang merasakan saling salah paham yang menyebabkan situasi emosional antara keduanya tidak harmonis. Kila sebagai anak perempuan yang mencoba beradaptasi dari kota ke desa merasa semua hal yang ada di desa jauh dari ekspektasinya. Kakek Prapto sebagai mantan tentara dan disegani oleh warga desa, mencoba mengasuh Kila dengan cara yang keras. Love-hate relationship antara cucu dan kakek tersebut merepresentasikan rasa cinta dengan caranya sendiri.
Kila bertemu dengan teman-teman baru yang sebaya di desa tersebut. Bersama mereka menghabiskan waktu dengan bermain, bernyanyi riang, bahkan ikut latihan baris-berbaris dengan komando Kakek Prapto yang seorang pensiunan tentara.
Selain Kila Putri Alam yang berperan sebagai Kila, film ini juga menghadirkan Dwi Sasono (Arya Winoyo), Widi Mulia (Riska Handayani), dan Widuri Putri Sasono (Rintik), Slamet Rahardjo (Prapto Winoyo), Gary Iskak (Samsudi), Ence Bagus (Kelik), dan Wina Marrino (Neneng). Film ini dijadwalkan tayang di bioskop mulai 12 Maret 2020.