MILZERU – Kalian tau gasih sobatzeru, kalau dua album K-pop terbaru berhasil tembus di chart Billboard World Albums loh. Apasih chart World Albums itu? mimin jelasin ya, jadi chart World Albums itu merupakan peringkat mingguan buat album internasional yang paling laris di Negeri paman sam yaitu Amerika Serikat.
Nah pada beberapa waktu belakangan ini, Billboard telah merilis daftar peringkat di chart World Albums yang dibuat untuk pekan terakhir yaitu 27 Februari 2021. Nah, kali ini ada dua album K-pop yang berhaisl debut pada chart tersebut. Penasaran?yuk simak!
Still Dreaming milik TXT
Nah album yang muncul pertama dan memperoleh peringkat yang cukup tinggi di chart World Albums yaitu album Jepang milik TXT yang berjudul Still Dreaming.
Album milik TXT ini sukses menempati peringkat keempat pada chart tersebut. Hal ini benar – benar sangat luar biasa loh sobatzeru, karena pada umumnya jarang sekali album Jepang yang dibawakan oleh artis K-Pop mendapatkan penjualan tinggi di Negeri Paman Sam Amerika Serikat tersebut. Wah hebat sekali bukan sobatzeru?
“Querencia” milik Solois Chungha
Album K-Pop berikutnya yang sukses menempati chart World Albums minggu ini yaitu “Querencia” yang dimiliki oleh Solois Chungha. Album tersebut merupakan album studio full-length pertama loh.
Album milik Chungha tersebut “Querencia” berhasil mendapatkan peringkat ke-10 untuk debutnya dan merupakan album ketiga Chungha yang berhasil masuk ke dalma daftar tersebut. Sobatzeru tau gaksih? walaupun perilisannya sempat tertunda karena Chungha terpapar Covid-19 tetapi album tersebut dapat diterima dengan baik hingga mendapatkan peringkat di chart Billboard World Album loh.
Nah itu dia tadi Debut TXT dan Chungha yang berhasil tembus di chart Billboard World Albums! sangat keren sekali bukan sobatzeru?