MILZERU – Stray Kids baru - baru ini berkolaborasi dengan Alesso dan CORSAK untuk lagu “Going Dumb.” Mereka berhasil menduduki puncak tangga lagu iTunes di seluruh dunia. Penasaran seperti apa? yuk simak artikel berikut!

Lagu kolaborasi grup idola K-pop Stray Kids bersama dengan musisi lainnya yaitu Alesso dan CORSAK mendominasi tangga lagu iTunes di beberapa negara. 

Lagu “Going Dumb” , yang diproduksi bekerjsama dengan kemitraan game Player Unknow’s Battlegorunds (PUBG) Mobile tersebut telah meraih peringkat pertama di iTunes 31 negara dan beberapa di anatranya adalah Meksiko, Brazil, Singapura serta Thailand.

“Going Dumb” pun telah mendapatkan 1,2 juta global stream di platform pemutar musik daring Spotify. 

Perlu diketahui bahwa, CORSAK merupakan musisi asal China yang menyanyikan serta memproduksi lagu, ia pun telah memiliki total pendengar setia lagunya yang mengaskes secara daring sebanyak 1.5 miliar, wah angka yang sangat fantastis ya sobatzeru! 

Grup idola Stray Kids yang merupakan besutan besutan JYP Entertainment terakhir kali comeback pada September 2020 dengan lagunya “Back Door” 

Selain itu, mereka juga telah merencanakan untuk memproduksi secara full pada album keduanya yang saat ini Stray Kids tengah mengikuti kompetisi “Kingdom” yang diadakan oleh Mnet dan akan ditayangkan mulai 1 April 2021, tinggal sebentar lagi nih sobatzeru! 

Stray Kids Sebelumnya juga mengumumkan rencana mereka sepanjang 2021 pada Januari silam. Selain Fanmeeting, mereka juga dijadwalkan merilis reality show SKZ CODE hingga mempersiapkan album penuh kedua 

Nah itu dia tadi sobatzeru informasi mengenai kolaborasi Stray Kids, Alesso dan CORSAK yang meraih puncak iTunes di 31 Negara, gimana menurut kalian? Kalau kata mimin sih keren banget, karena dapat merajai iTunes Dunia.