MILZERU – In the Blood merupakan film bergenre aksi, kriminal yang disutradarai oleh John Stockwell di bawah naungan rumah produksi Anchor Bay Entertainment. Film ini telah dirilis pada 18 April 2014 lalu dengan berdurasi 90 sampai 110 menit. 

Film In the Blood ditulis oleh James Robert Johnston dan Bennett Yellin ini, dibintangi oleh Gina Carano, Amaury Nolasco, Cam Gigandet, Danny Trejo Luis Guzman, Treat Williams, dan Stephen Lang.

Sinopsis

Film aksi In The Blood berkisah tentang Ava (Gina Carano) dan suaminya bernama Derek (Cam Gigandet) yang sedang menikmati liburan bulan madu pernikahan di Karibia. Kegembiraan Ava seketika sirna begitu saja, saat mengetahui sang suami hilang secara tiba-riba tanpa jejak dalam sebuah kecelakaan saat bermain Flying Fox.

Ava  mencoba mencari suaminya di tempat penginapan mereka, namun sang suami tak kunjung ia temukan. Ava tidak pernah membayangkan kalau pencarian suaminya membawanya ke sebuah konspirasi besar. Hingga ia pun harus berjuang membongkar konspirasi yang ada untuk menyelamatkan suaminya dari masalah hingga terlibat dalam pengejaran sekelompok orang. Bulan madu yang diharapkannya indah, berubah menjadi perjuangan tanpa henti.

Berhasil kah Ava dan suaminya keluar dari masalah besar untuk kembali pulang ke tempat asal mereka? 


 

Itu tadi sinopsis film In The Blood (2014). Buat yang penasaran bagaimana kisah cerita selanjutnya, jangan lupa untuk tonton filmnya ya guys