MILZERU – Pesinetron Dylan Carr beberkan alasannya putus dengan Ersya Aurelia. Salah satu penyebabnya karna alasan perbedaan agama diantara mereka.

Bahkan aktor yang kerap disapa Dylan ini mengaku trauma untuk kembali menjalin hubungan asmara. ia pun bertekad pada diri sendiri untuk mencari pasangan yang satu agama dengannnya.

Seperti yang diketahui bahwa keduanya telah menjalin hubungan asmara sejak Oktober 2020 lalu. Dimulai dari keduanya sama-sama terlibat dalam sinetron Bukan Manusia.

Sangat disayangkan kini hubungan mereka telah kandas gengs, selain karna alasan perbedaan dalam keyakinan, mereka juga sudah merasa tidak cocok satu sama lain. Dylan sendiri merupakan seorang muslim, sedangkan Ersya penganut agama Kristen.

Dilansir dari intipseleb.com, pesinetron tampan tersebut juga menyatakan jika hubungan asmaranya tersebut sudah kandas sekitar satu bulan lalu. Tetapi Dylan tidak mau membeberkan siapa yang memutuskan hubungan terlebih dahulu.

“Iya putus ( dari Ersya Aurelia ). Kita sudah gak cocok sama beda agama juga. Putusnya sudah sekitar sebulan. Ya itu sih keadaan aja yang sulit ,” ungkap Dylan

Pesinetron tampan Dylan juga mengaku bahwa semenjak putus keduanya jarang sekali berkomunikasi. Tetapi ia mempunyai penilaian  yang baik kepada Ersya, baginya Ersya merupakan mantan kekasih yang baik.

“Ya, dia itu orangnya baik kok. Gak berkomunikasi lagi (setelah putus). Tapi gak musushan. Walaupun gak begitu lama ya pacarannya, 6 bulan kalau gak salah. Orangtua nilainya aneh aja bisa putus,” tambahnya.

Seakan tidak mau masuk ke lubang yang sama lagi, Dylan menjadikan alasan berakhirnya hubungan keduanya itu agar lebih hati-hati lagi kedepannya. Dan ia pun bertekad untuk mencari calon pasangan yang seiman saja, bahkan ia tidak mempermasalahkan profesi calon pasangannya nanti. Karna baginya agama merupakan kunci dari keseriusan hubungannya.